Safari Ramadan Perdana, Gusril Ajak Masyarakat Dukung Program 100 Hari Kerja

SERAHKAN: Bupati Kaur saat menyerahkan bantuan uang tunai kepada pihak masjid. --Rusman Afrizal

BINTUHAN, KORANRB.ID - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur tadi malam, 10 Maret 2025 melaksanakan kegiatan safari ramadan perdana di Masjid Al-Ikhlas Dusun Ujung Karang Desa Tebing Rambutan Kabupaten Kaur.

Safari di buka langsung oleh Bupati Kaur Gusril Pausi S.Sos M.A.P beserta jajaran. 

Kegiatan diawali dengan buka puasa bersama, hingga dilanjutkan dengan shalat tarawih berjamaah hingga mendengar ceramah yang diisi oleh ustadz Arpan Efendi, S.PdI. 

Kegiatan bejalan dengan lancar dan hikmat, animo masyarakat setempat dan juga pemerintahan menyambut Bupati Kaur sungguh luar biasa.

Bagiamana tidak, di malam itu masjid di penuhi oleh puluhan jamaah yang datang untuk melaksanakan shalat berjamaah dengan orang nomor 1 di Kabupaten Kaur tersebut. 

BACA JUGA:Lakukan Aktivitas Keagamaan Ini di Sekolah Selama Bulan Suci Ramadan 1446 H

Setelah semua kegiatan selesai, Bupati Kaur mengajak seluruh masyarakat dan pemerintahan desa di Tebing Rambutan untuk mendukung program 100 hari kerjanya.

Ia atas nama Pemkab Kaur berkomitmen akan melakukan pembangunan di Kabupaten Kaur dengan semaksimal mungkin. 

Kendati saat ini banyak sekali kegiatan yang terbentur akibat adanya efisiensi anggaran, namun Pemkab Kaur tetap akan mengupayakan semaksimal mungkin untuk program yang telah direncanakan.

Salah satunya adalah pengaktifan kembali bus sekolah, optimalisasi pelayanan kesehatan, hingga pembebasan lahan untuk pembangunan tapak SUTET. 

"Kepada masyarakat Tebing Rambutan, di tengah efisiensi anggaran kami mengupayakan yang terbaik untuk pemerintahan. Mohon dukungannya agar semua dapat berjalan dengan lancar tanpa ada hambatan apapun," sampai Bupati. 

BACA JUGA:Gaji Honorer Nakes Seluma 2024 Menunggak, Bupati: Ternyata Digunakan untuk Pembayaran Kegiatan Lain

Setelah memberikan kata sambutan, Bupati lanjut menyerahkan bantuan kepada pihak masjid berupa uang tunai Rp 5 juta, jadwal shalat, musaf Alquran, dan bantuan uang Rp 2 juta untuk 20 anak Yatim serta warga yang kurang mampu. 

Sementara itu, Kepala Desa Tebing Rambutan Hartono atas kunjungan dari Bupati mengucapkan terimakasih yang sebanyak-banyaknya. Mengenai program beliau, tentu Pemdes Tebing Rambutan akan mendukung penuh program yang telah di rencanakan oleh Bupati.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan