Sering Jadi Lintasan Balap Liar, Polisi Jaga Jembatan Muara Padang Guci

JAGA: Personel Polres Kaur saat melakukan penjagaan di Jembatan Padang Guci.-foto: polres kaur/koranrb.id-

KORANRB.ID - Menjelang Maghrib dan Subuh, jembatan muara Sungai Padang Guci, Kecamatan Tanjung Kemuning, Kabupaten Kaur selalu ramai dikunjungi para remaja. Selain nongkrong, para remaja itu juga melakukan kegiatan negatif yakni balap liar.

Aktivitas balap liar ini membuat resah masyarakat setempat. Selain membahayakan diri sendiri, balap liar juga membahayakan pengguna jalan lainnya. 

Apalagi jalan jembatan tersebut merupakan jalan lalu lintas Sumatera tempat lalu-lalangnya mobil antar besar antar provinsi. 

Tentu ini akan sangat berbahaya bagi para remaja yang melakukan kegiatan balap liar.

BACA JUGA:BMKG Ingatkan Pemerintah Daerah Cepat Respon Peringatan Dini Cuaca Ekstrem

BACA JUGA:Curah Hujan Tinggi Disertai Angin Kencang di Mukomuko, Warga Diimbau Selalu Waspada

Menanggapi hal ini, Sat Lantas Polres Kaur bekerjasama dengan Polsek Tanjung Kemuning beberapa hari ini menjelang Maghrib dan saat Subuh sesudah sahur, mulai melakukan penjagaan di jembatan tersebut.

Kalau pun tidak melakukan penjagaan, petugas akan berpatroli di wilayah tersebut.

Hal ini dilakukan untuk mencegah para remaja melakukan kegiatan balap liar yang tentunya dapat membahayakan dan mengganggu arus lalu lintas. 

"Sekarang ada beberapa titik yang kita berikan pengawasan ekstra, karena sering dijadikan tempat balap liar. Salah satunya adalah di Kecamatan Tanjung Kemuning dan wilayah perkantoran Padang Kempas," kata Kapolres Kaur AKBP Yuriko Fernanda, SH, S.IK, MH melalui  Kasat Lantas Iptu Carles Effendi, S.Sos.

BACA JUGA:4 ASN Direkom Pecat, Bupati Kepahiang Beri Respon Positif, Segera Tandatangani SK Pemecatan

BACA JUGA:Dinkes Rejang Lebong Usulkan DAK 2026 Sebesar Rp 358,2 Miliar

Jembatan muara Padang Guci merupakan salah satu jembatan paling panjang di Kabupaten Kaur. Jembatan tersebut juga menjadi sangat terkenal lewat lantunan lagu, "Bujang Bermotor Kencang" karya dari BBK musisi asal Kabupaten Kaur.

Selain terkenal lewat lagi tersebut, jembatan ini juga rawan  kecelakaan dan tak luput dari cerita mistis. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan