Punya Habitat Beragam! Berikut 6 Ikan dengan Kemampuan Adaptasi Luar Biasa

Ikan sapu-sapu, salah satu jenis ikan yang punya adaptasi luar biasa. Foto: Tangkapan layar youtube AsepDroid / koranrb.id.--
Ikan araipama mempunyai panjang tubuh sekitar 3 meter dan berat tubuhnya sekitar 200 kilogram.
Hal inilah yang menjadikan ikan ini sebagai salah satu ikan raksasa yang mengesankan.
BACA JUGA:Jantan Mengerami Telur! Berikut 5 Fakta Unik Ikan Capungan Piyama
Penyebaran Arapaima terbatas pada wilayah Amerika Selatan, khususnya di sekitar Sungai Amazon.
Adapun salah satu keunikan dari ikan ini adalah kemampuannya untuk bernapas langsung dari udara.
Walaupun hidup di lingkungan perairan, namun Arapaima tidak dapat bernapas di dalam air dan hanya dapat menyelam selama 10 - 20 menit sebelum harus kembali ke permukaan untuk menghirup oksigen.
Selain itu, ikan ini juga memiliki kemampuan luar biasa untuk bertahan hidup di perairan dengan kadar oksigen yang rendah.
Uniknya, ikan Arapaima dapat bertahan tanpa air selama 24 jam, yang memungkinkan mereka untuk bertahan di sungai yang kering.
BACA JUGA:Predator Cerdik yang Rakus! Berikut 5 Fakta Unik Ikan Katak Berambut, Punya Tampilan Mengerikan
Dengan kemampuan adaptasi ini menjadikan Arapaima sebagai spesies yang sangat tangguh dan menarik untuk dipelajari.
5. Ikan mas
Dikutip dari laman Animal Diversity Web, ikan mas dengan nama ilmiahnya Cyprinus carpio,adalah salah satu spesies ikan yang memiliki kemampuan adaptasi yang sangat baik, sehingga dapat hidup di berbagai kondisi lingkungan.
Penyebaran ikan ini yang luas di seluruh dunia, dari Asia Tenggara hingga Amerika Utara, sebagian besar disebabkan oleh intervensi manusia, seperti budidaya dan pengenalan spesies ini ke berbagai perairan.
Dengan kemampuan ikan mas untuk bertahan hidup di perairan yang tercemar, minim oksigen atau bahkan dalam kondisi air yang kering.