KORANRB.ID - Tim Penyidik Gabungan Reskrim Polresta Bengkulu dan dan Unit Jatanras Polda Bengkulu mengungkap dugaan motif sementara pembunuhan dua bocah warga Kelurahan Kandang Kota Bengkulu.
Motifnya, tersangka PT (17) yang merupakan tetangga kedua korban, mengaku tersinggung dan emosi lantaran kedua korban diduga mencuri ikan di kolam belakang rumah tersangka PT.
Kapolresta Bengkulu Kombes Pol Sudarno, S.Sos, MH melalui Kasat Reskrim Polresta Bengkulu AKP Sujud Alif Yulamlam, S.IK tak menampik hal itu.
"Ya betul, berdasarkan keterangan tersangka, dugaan sementara motif pembunuhan ini karena tersinggungan tersangka PT terhadap kedua anak itu yang diduga mencuri ikan dari kolam di belakang rumahnya, namun untuk lengkapnya kami masih melakukan pendalaman," ungkap Sujud.
BACA JUGA:Sebelum Ditangkap, Tersangka Pembunuhan 2 Bocah Sempat Halangi Polisi Cek TKP
BACA JUGA:Berawal dari Karung, Awal Terbongkarnya Kasus Pembunuhan Dua Bocah di Bengkulu
Ditambahkan Sujud, hari ini pihaknya berencana melakukan olah TKP ulang guna mencukupi bukti serta riwayat kasus tersebut.
"Pagi ini kita mau lakukan olah TKP lagi, nanti kalau sudah ada hasil kita infokan lebih lanjut," terang Sujud.
Sementara itu pihaknya sudah melakukan pemeriksaan terhadap keluarga tersangka mulai dari ayah, adik hingga ibu dari tersangka PT.
"Selain tersangka kita sedang memeriksa keluarga dari tersangka secara lengkap," tutup Sujud.
Untuk diketahui sebelumnya warga Kota Bengkulu dihebohkan dengan hilangnya dua bocah Abiyu (9) dan Arjuna (8) warga Kelurahan Kandang.
BACA JUGA:2 Bocah Dilaporkan Hilang, Ternyata Dibunuh Tetangga! Polresta Bengkulu Amankan Pelaku
Setelah beberapa dilakukan pencarian tanpa ada hasil, tiba-tiba seorang pemancing di Muara Jenggalu menemukan karung mengapung yang saat dicek ternyata isinya mayat anak laki-laki pada Minggu 20 April 2025.
Selang sehari kemudian, pada Senin 21 April 2025, ditemukan lagi karung berisikan mayat anak laki-laki di dalam septick tank di samping rumah yang dihuni PT.
Setelah polisi melakukan penyelidikan, diketahui kalau kedua mayat tersebut adalah jasad Abiyu dan Arjuna.