BENGKULU, KORANRB.ID- Perilaku mouthbrooding merupakan salah satu contoh adaptasi yang menarik di dunia hewan, hal ini terutama di kalangan ikan.
Ikan mouthbrooder, seperti beberapa spesies cichlid, akan mengerami telur dan larva di dalam mulutnya setelah proses pemijahan.
Hal ini memberikan perlindungan yang sangat baik bagi telur dan larva dari predator serta faktor lingkungan yang berbahaya.
Selain itu, mouthbrooding juga memungkinkan ikan betina untuk menjaga dan merawat anak-anaknya dalam fase awal kehidupan mereka.
BACA JUGA:Punya Mata Palsu! Berikut 5 Fakta Unik Ikan Godam
Sehingga meningkatkan peluang kelangsungan hidup.
Setelah beberapa waktu, ketika larva sudah cukup besar dan siap untuk berenang sendiri, ikan betina akan mengeluarkan mereka dari mulutnya.
Perilaku ini menunjukkan bagaimana spesies dapat beradaptasi dengan cara yang unik untuk meningkatkan peluang bertahan hidup di habitat yang penuh tantangan.
Yuk, simak 5 hewan akuatik mengerami telur di mulut, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:
BACA JUGA:Sudah Ada Sejak 400 Juta Tahun Lalu! Berikut 5 Fakta Unik Ikan Bichir
1. Ikan arwana
Dikutip dari laman iNaturalist, ikan arwana memiliki perilaku reproduksi yang unik dan menarik.
Sebagai mouthbrooder, ikan jantan bertanggung jawab untuk menjaga dan melindungi telur serta anakan ikan arwana di dalam mulutnya.
Dimana, proses ini tidak hanya melindungi telur dari predator, tetapi juga memberikan lingkungan yang aman bagi anakan untuk berkembang.
BACA JUGA:Berenang Terbalik! Berikut 5 Fakta Unik Ikan Piso-piso, Ada di Indonesia