“Tahun ini cukup berat secara mental bagi masyarakat. Kita perlu hadirkan semangat baru melalui acara besar yang mampu menghibur sekaligus membangun kebanggaan sebagai warga Seluma,” ujar Febrinanda, yang juga menjabat sebagai Ketua Badan Pembentukan Peraturan Daerah (Bapemperda) DPRD Seluma.
Ia menyarankan agar perayaan puncak HUT Seluma dikemas dalam format Festival Bumi Serawai, sebagai ajang tahunan yang tidak hanya meriah, namun juga bernilai ekonomi dan budaya.
Bahkan, ia mengusulkan menghadirkan artis nasional seperti Sheila on 7 untuk menarik massa lebih luas dari dalam dan luar kabupaten.
“Kalau Sheila on 7 tampil di Seluma, warga dari kabupaten tetangga pun akan datang.
BACA JUGA:Pemkab Kaur Targetkan PAD Sektor Pasar Rp197 Juta
Ini akan menggerakkan ekonomi UMKM, sektor transportasi, dan perhotelan.
Jadi dampaknya nyata, tidak hanya sebatas hiburan,” jelasnya.
Festival Bumi Serawai, diharapkan menjadi momentum persatuan serta ekspresi kebudayaan lokal.
Meskipun menyadari keterbatasan anggaran, ia optimistis acara ini bisa terselenggara dengan dukungan sponsor dan partisipasi publik.
BACA JUGA:Wisata Arung Jeram Aktif, Bupati Azhari Akan Uji Coba
“Kita bisa atasi soal anggaran dengan konsep kreatif.
Sponsorship dan kolaborasi menjadi kunci.
Yang penting ada kemauan politik untuk mewujudkannya,” tambahnya.
Menanggapi beragam pandangan tersebut, Wakil Bupati Seluma, Drs. Gustianto, menyampaikan bahwa seluruh saran dan masukan akan ditampung dan dibahas bersama Bupati Teddy Rahman yang saat ini masih berada di Jakarta.
“Coffee morning ini memang kita selenggarakan untuk mendengarkan masukan dari berbagai elemen, baik Forkopimda, ormas, maupun rekan-rekan media.