KORANRB.iD - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebong sudah siap menyambut Bupati dan Wakil Bupati Lebong terpilih di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lebong 2024.
Sekretaris Daerah (Sekda) Lebong, H. Mustarani Abidin, SH., M.Si mengatakan, persiapan penyambutan Bupati Lebong, H. Azhari, SH., MH dan Wakil Bupati Lebong, Bambang Agus Suprabudi, S.Sos., M.Si sudah berada di angka 99 persen.
“Persiapan penyambutan sudah 99 persen matang,” kata Mustarani, Kamis, 13 Februari 2025.
Mustarani memastikan, penyambutan Bupati dan Wakil Bupati Lebong setibanya di Kabupaten Lebong dipastikan meriah.
BACA JUGA:13 Desa Kabupaten Mukomuko Terima Pencairan DD Tahap I: Segerakan Pembagian BLT
BACA JUGA:Ijazah Digital Mulai Berlaku Tahun Ini Untuk Sekolah di Bawah Disdikbud Seluma
“Insya Allah meriah. Karena semua persiapan sudah kita lakukan,” katanya.
Terang Mustarani, Bupati dan Wakil Bupati Lebong terpilih dijadwalkan tiba di Jakarta pada 17 Februari 2025 untuk mengikuti serangkaian kegiatan menjelang pelantikan. Tanggal 20 Februari dilakukan pelantikan serentak di Istana Kepresidenan.
Kemudian, pada 21 Februari 2025, mereka dijadwalkan berangkat ke Magelang guna mengikuti retret di Akademi Militer (Akmil) di Magelang, Jawa Tengah. Retret atau pembekalan di Akmi Magelang, berlangsung delapan hari, terhitung 21 Februari hingga 28 Februari 2025.
“Tentu proses penyambutan di Kabupaten Lebong, dilaksanakan setelah pembekalan di Magelang itu,” tuturnya.
BACA JUGA:Pelayanan Publik, Pemkab Benteng Raih Nilai Tertinggi Ombudsman
BACA JUGA:Terbang 17 Februari, Sekda Ikut Dampingi Pelantikan Bupati dan Wabup Kepahiang
Untuk itu, Mustarani memastikan akan berkoordinasi dengan pihak keluarga Bupati dan Wakil Bupati terpilih untuk persiapan penyambutan di Kabupaten Lebong. Mengingat, 1 Maret 2025 diperkirakan sudah memasuki bulan Ramadan.
“Kita pastikan penyambutan akan berlangsung pada 1 Maret sekitar pukul 14.00 WIB di perbatasan Kabupaten Lebong. Selanjutnya, Bupati dan Wakil Bupati akan menuju ke rumah dinas untuk memulai tugas mereka sebagai pemimpin daerah,” tutupnya.