2 Tersangka Pembobol MAN Bengkulu Ditangkap, Mengaku 20 Hp Hasil Curian Sudah Dibuang

Rabu 12 Feb 2025 - 17:21 WIB
Reporter : Wesjer Tourindo
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID - Dua tersangka Pembobolan ruang Wakil Kepala MAN 2 Kota Bengkulu akhirnya berhasil Ditangkap Polsek Selebar.

Kedua tersangka tersebut adalah RA (18) Warga Desa Kungkai Kabupaten Seluma dan FE (17) Warga Desa Periukan.

Dalam peristiwa itu, keduanya berhasil menggasak handphone sebanyak 42 unit milik siswa yang sebelumnya disita pihak sekolah. .

Disampaikan Kapolsek Selebar, Kompol Hasanul Bakri, SH untuk giat penangkapan 2 tersangka pembobol sekolah sudah dilakukan.

Kedua tersangka diamankan di Seluma pada 8 Februari 2025.

BACA JUGA:Predator Puncak Pertama di Bumi! Berikut 5 Fakta Unik Anomalocaris, Raksasa Pertama di Lautan Purba

BACA JUGA:Diduga PLN Kembali Pangkas Tanam Tumbuh Tanpa Izin, Toke Sawit di Seluma Meradang

"FE dan juga RA Sudah kita amankan sebab mereka telah melakukan dugaan tidak pidana pencurian telepon genggam di MAN 2 Kota Bengkulu, dan telpon yang mereka ambil adalah telpon genggam siswa hasil dari sitaan guru," ungkap Hasanul.

Hasanul Menjelaskan untuk barang bukti yang ditemukan di tangan kedua tersangka total ada 20 unit untuk 22 unit sisanya sudah dibuang oleh tersangka.

Hasil dari pemeriksaan para tersangka mereka mengambil telpon genggam dengan cara merusak kunci setelah bisa masuk mereka mengambil kardus yang berisi Telpon.

"Untuk alat bukti sebagian sudah dibuang sebagian lagi mereka ambil dan yang itulah kami amankan," tutup Husnul

Tags :
Kategori :

Terkait