Jangan Kecolongan PKL, Satpol PP Siaga di Taman Santoso

PKL: Petugas gabungan Pemkab Kepahiang saat melakukan penertiban terhadap PKL di kawasan Pasar Kepahiang belum lama ini.--Foto: Heru Pramana.Koranrb.Id
KEPAHIANG,KORANRB.ID - Satpol PP Kabupaten Kepahiang dalam posisi siaga di kawasan Taman Santoso Kepahiang.
Itu sejak dilakukan penertiban secara besar-besaran terhadap Pedagang Kaki Lima (PKL) di kawasan Taman Santoso, Terminal dan Pasar Kepahiang, Rabu 9 April 2025 lalu. Petugas Satpol PP secara periodik ditempatkan di tiga lokasi itu.
Plt. Kasatpol PP Kabupaten Kepahiang, Devison, S.STP menyampaikan, langkah pengawasan yang diambil sebagai upaya mencegah PKL yang sebelumnya telah ditertibkan kembali lagi ke lokasi.
Penempatan petugas di lokasi menurutnya, akan dilakukan secara terus menerus hingga situasi dianggap benar-benar kondusif.
"Kita pastikan yang berjaga terus di lokasi. Waktunya belum tahu, bisa 1 bulan atau stand by sepanjang waktu," kata Devison.
BACA JUGA:Keseriusan Pelindo Dipertanyakan, Pemprov Siap Ambil Alih Pengerukan Alur Pelabuhan Pulau Baai
BACA JUGA:Dapat Bantuan Benih Padi dari Kementan, Disperkan Lebong: Kita Terima, Sesuai Kebutuhan Saja
Dia menegaskan, tak akan memberi toleransi terhadap para PKL yang masih coba-coba menjajakan lapak dagangannya di lokasi yang telah dilarang Pemkab Kepahiang.
"Tak ada lagi toleransi, yang masih kedapatan menjajakan dagangannya lagi di lokasi pasti akan ditindak," tegasnya.
Pihaknya berharap PKL ikut mendukung program bupati untuk merevitalisasi Pasar Kepahiang.
Para PKL yang telah ditertibkan sebelumnya, telah diarahkan berdagang di dalam los Pasar Kepahiang.
Dinas Perdagangan, Koperasi dan UKM Kabupaten Kepahiang sebelumnya, telah memastikan jumlah kios dan los yang ada di bagian dalam pasar Kepahiang cukup untuk ditempati pedagang.
BACA JUGA:Viral di Medsos! Dikira Babi, Ini Penampakan Maling Kopi di Kepahiang Didor Senapan Angin