Ada 480 Los Pasar Kepahiang, 70 Persen sudah Bertuan, Bupati Dukung Penuh Usut PAD di Terminal Kepahiang

PASAR: Kawasan Pasar Kepahiang masih memiliki los atau kios di dalamnya dengan status tak bertuan.--HERU/RB

BACA JUGA:Satpam Korban Pembacokan di Area Perkebunan Sawit Bengkulu Tengah Sudah Sadarkan Diri

Dari masing–masing blok juga sebelumnya diketahui memiliki jumlah kios berbeda–beda. 

Mulai dari 22 kios/blok hingga 16 kios/blok, yang disebabkan ukuran kios sebelumnya tidak sama.

Setelah revitalisasi, ukuran kios berubah dari 4 meter X 3 meter menjadi 2,5 meter X 3 meter. 

Di sisi lain, Bupati Kepahiang H. Zurdi Nata, SIP mendukung penuh jika kemudian Aparat Penegak Hukum (APH) melakukan pengusutan terhadap adanya indikasi PAD 'nguap' di kawasan Terminal Pasar Kepahiang.

BACA JUGA:1 Unit Sepeda Motor Terbakar di Gunung Ayu Kota Manna Bengkulu Selatan, Ini Penyebabnya

Temuan ini sendiri diperolehnya langsung dari laporan masyarakat, yang menyebutkan adanya indikasi pungutan sudah berjalan nyaris 10 tahun terakhir. 

Padahal, faktanya daerah sama sekali tak mendapatkan pendapatan apapun dari retribusi pedagang di kawasan Terminal Pasar Kepahiang. 

Dari dokumen yang dimiliki Pemkab Kepahiang, diketahui ada salinan perjanjian antara Pemkab Kepahiang dengan para pedagang dalam hal pemanfaatan kawasan Terminal Pasar Kepahiang. 

Dimulai sejak 2005, diketahui izin pemanfaatannya dengan biaya sewa saat itu Rp3,5 juta per tahun sudah habis 10 tahun berselang. 

BACA JUGA:Tabrak Polisi Hingga Tewas, Polres Seluma Tetapkaf Sopir Truk Box Tersangka

Adapun sejak 2016, hingga saat ini atau nyaris 10 tahun lamanya sama sekali Pemkab tak mendapatkan manfaat apapun dari aktivitas pedagang di kawasan Terminal Pasar Kepahiang. 

Sedangkan sama-sama diketahui, kios-kios di kawasan Terminal Pasar Kepahiang tak pernah kosong dan selalu ditempati pedagang meski tak ada perpanjangan izin.

Malah, informasi diperoleh para pedagang diduga tetap membayar uang sewa mulai dari Rp6 juta - Rp7 juta per tahun. 

Dengan hitungan kasar di atas, dari 50 los yang ada di kawasan Pasar Kepahiang, selama 10 tahun terakhir potensi PAD yang melayang dari retribusi Terminal Pasar Kepahiang tak kurang dari Rp3 miliar. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan