Berisiko! Berikut 4 Bahaya Jika Kucing Tidak Disteril

Jumat 18 Apr 2025 - 16:48 WIB
Reporter : Fran Sinatra
Editor : Fazlul Rahman

BENGKULU, KORANRB.ID- Mensterilkan kucing memiliki banyak manfaat yang tidak hanya berkaitan dengan pengendalian populasi.

Namun demikian juga kesehatan dan perilaku hewan peliharaan tersebut.

Secara keseluruhan, mensterilkan kucing adalah langkah yang bijaksana dan bertanggung jawab bagi pemilik hewan peliharaan.

BACA JUGA:Tidak Semua Cocok Dipelihara! Berikut 3 Fakta Jenis Standar Kucing Persia

BACA JUGA:Sempat Menghilang! Berikut 4 Fakta Unik Ekidna Attenborough, Mamalia Primitif

Hal ini tidak hanya bermanfaat bagi kesehatan dan kesejahteraan kucing itu sendiri, tetapi juga bagi masyarakat dan lingkungan secara keseluruhan.

Yuk, simak 4 bahaya jika kucing tidak disteril, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:

1. Penyakit reproduksi

Dikutip dari laman iNaturalist, sterilisasi kucing adalah langkah penting untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan hewan peliharaan.

BACA JUGA:Apakah Kucing Ingat Jalan Pulang Saat Tersesat? Berikut 3 Faktanya!

BACA JUGA:Mamalia hingga Burung! Berikut 3 Hewan yang Ternyata Bisa Ditunggangi

Dengan melakukan sterilisasi, maka kita dapat mencegah berbagai masalah kesehatan yang serius, seperti infeksi rahim (piometra) pada kucing betina dan kanker testis pada kucing jantan. 

Selain itu, sterilisasi juga membantu mengendalikan populasi kucing yang tidak diinginkan.

Sehingga mengurangi jumlah kucing liar dan meningkatkan kualitas hidup hewan-hewan tersebut.

Adapun proses sterilisasi dapat mengurangi fluktuasi hormon yang terjadi pada kucing yang aktif berkembang biak, yang dapat berdampak negatif pada kesehatannya.

Kategori :