LEBONG – Sebanyak 300 orang masyarakat Lebong sudah mendaftar untuk mengikuti program Pemeriksaan Kesehatan Gratis (PKG).
Dari jumlah tersebut, 50 orang yang sudah dilakukan pemeriksaan kesehatan. Sisanya akan mengantre sesui jadwal yang sudah ditentukan.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Lebong, Rachman, SKM, M.Si, mengatakan tahun ini Kabupaten Lebong diberi target 90 persen masyarakat Lebong mengikuti program PKG ini. Berdasarkan data per 2024 lalu, jumlah penduduk di Kabupaten Lebong mencapai 114 ribu jiwa lebih.
“Minimal 90 persen harus tercover di program PKG ini. Kami yakin, target ini bisa tercapai,” kata Rachman, Rabu, 16 April 2025.
Diterangkan Rachman, untuk menjamin program PKG di Kabupaten Lebong berjalan dengan lancar. Saat ini, Dinkes Lebong sedang melakukan evaluasi semua fasilitas kesehatan yang ada di Kabupaten Lebong, baik di RSUD Lebong maupun di tingkat Puskesmas.
BACA JUGA:Perlengkapan Haji Untuk 230 CJH Rejang Lebong Mulai Dibagikan
BACA JUGA:Perbaikan Jalan Putus Diusulkan di APBD Perubahan Tahun 2025
Evaluasi itu, untuk memastikan tidak ada kendala yang dihadapi dalam melaksanakan program PKG ini.
“Ini salah satu langkah yang kita lakukan, agar program PKG di Lebong berjalan lancar,” ujarnya.
Racman menambahkan, untuk mengejar target PKG di Kabupaten Lebong, pihaknya akan mendatangi sekolah-sekolah untuk mendaftarkan siswa-siswi di Lebong ke dalam program tersebut.
Untuk diketahui, program PKG merupakan program prioritas Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto.
BACA JUGA:120 Titik Lampu Jalan Akan Dipasang di Kota Curup, Realisasikan Program 100 Hari Kerja Bupati Fikri
BACA JUGA:Perbaiki Drainase di Pasar Kepahiang Agar Pedagang dan Pembeli Nyaman
Program ini dirancang untuk pemeriksaan pelayanan kesehatan gratis bagi masyarakat Indonesia.
PKG menjadi kado ulang dari Negara untuk Rakyat Indonesia dengan tujuan mendeteksi dini masalah kesehatan. Fokus program PKG adalah balita yang baru lahir hingga lansia agar dapat mendeteksi dini kesehatan masyarakat.