Rumah Semi Permanen di Bengkulu Utara Ludes Terbakar, Ini Penyebabnya

Minggu 13 Apr 2025 - 18:54 WIB
Reporter : Tri Shandy Ramadani
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID – Satu unit rumah di Desa Suka Mulya Kecamatan Giri Mulya Bengkulu Utara siang tadi ludes terbakar api. 

Rumah semi permanen milik Risa Diana tersebut ludes terbakar api pada Minggu 13 April 2025 sekitar pukul 13.30 WIB.

Api melalap habis rumah semi permanen milik korban berikut barang-barang yang ada di dalamnya. 

Kebakaran tersebut terjadi diduga disebabkan dari tungku api yang menyambar bagian dinding papan dapur rumah korban. 

BACA JUGA:2 Pekan Pengerukan Pintu Masuk Pulau Baai, Sudah Dapat Diuji Coba

Kejadian ini berawal saat itu ibu korban memasak air dengan menggunakan tungku kayu bakar di dapur rumah korban. 

Namun sesuai kebiasaan korban, saat air tersebut masak korban hanya mematikan api dengancara menarik kayu bakar tersebut keluar dari tungku. 

Siang itu, setelah manrik kayu kabar dari tungku, korban lantas kelaur rumah ke warung yang jaraknya sekitar 50 Meter dari rumah korban. 

Korbanm baru mengetashui rumahnya terbakar setelah beberapa warga berteriak kebakaran yang ternyata adalah rumah milik korban. 

Namun saat itu korban sudah tidak bisa lagi masuk ke rumah untuk menyelamatkan barang berharga miliknya karena api sudah mulai membesar.

BACA JUGA:Jangan Dibiarkan! Berikut 4 Tips Mengatasi Luka pada Anjing

Api akhirnya berhasil dipadamkan sekitar 30 menit kemudian setelah satu unit mobil pemadam kebakaran bersama warga berhasil memadamkan api. 

Kapolres BEngkulu Utara AKBP. Eko Munarianto, S.IK, MH melalui Waka Polres Kompol. Kadek Suwantoro, S.IK, M.Ap membenarkan kejadian tersebut. 

Polisi dari Polsek Giri Mulya juga langsung turun ke tempat kejadian perkara dan membantu pemadaman api. 

“Dugaan api berasal dari kayu bakar yang masih menyala dan menyambar dinding rumah,” pungkas Waka Polres.

Tags :
Kategori :

Terkait