Selain Puskesmas, Kontraktor Ancam Tutup 7 Jalan di Kabupaten Seluma! Imbas Utang Tak Kunjung Dibayar

Kamis 10 Apr 2025 - 19:27 WIB
Reporter : M.Zulkarnain Wijaya
Editor : Fazlul Rahman

KORANRB.ID – Tujuh link jalan di Kabupaten Seluma yang dianggarkan pada tahun 2024 terancam ditutup seperti Puskesmas Penago II dan Puskesmas Masmambang oleh kontraktor.

Ancaman ini dilontarkan menyusul terutangnya pembayaran proyek oleh Pemerintah Kabupaten Seluma, yang nilainya mencapai Rp 6,8 miliar.

Hal ini disampaikan perwakilan kontraktor dari CV Al Karim Jaya Abadi dan Alberkah Jaya Konsultan, Deddy.

Mereka telah memberikan surat pemberitahuan rencana penutupan jalan kepada sejumlah pihak, mulai dari Bupati Seluma, Kapolres Seluma, Kejaksaan Negeri Seluma, DPRD Seluma, Inspektorat, dan Badan Keuangan Daerah (BKD) Seluma.

BACA JUGA:Segini Nilai Investasi Awal Pelabuhan di Bengkulu Utara, Ini Pesan Bupati ke Camat

“Kami berencana untuk memblokir tujuh ruas jalan tersebut karena sampai saat ini Pemkab Seluma belum melunasi pembayaran proyek yang kami kerjakan. Nilai yang belum dibayar mencapai Rp 6,8 miliar,” ungkap Deddy.

Namun Deddy mengaku sebelum aksi penutupan jalan dilakukan, mereka akan terlebih dahulu menemui Bupati Seluma untuk berkonsultasi dan melakukan koordinasi sebagai upaya terakhir mencari jalan tengah.

Deddy mengungkapkan bahwa ia dan rekan seperjuangan saat ini menanggung utang kepada pemasok material, penyedia alat berat, dan para pekerja. Bahkan, sebagian besar pembiayaan proyek ditutup dengan pinjaman dari bank.

Deddy berharap, pemerintah segera menunjukkan itikad baik untuk menyelesaikan kewajiban pembayaran sebelum situasi semakin memburuk. 

BACA JUGA:Biadab! Korban Pemerkosaan Oknum Dokter Residen RSHS Bertambah jadi 3 Orang, Direskrimum: Semuanya Pasien

"Kami ingin segera pekerjaan kami yang telah selesai dibayarkan segera, jika tidak segera lunas dibayar, mohon maaf link yang telah kami bangun, akan kami tutup untuk sementara waktu,” pungkas Dedi.

Grafis 7 link jalan yang terancam ditutup

 • Jalan Taba Lagan-Kuti Agung

 • Jalan Tanah Abang-Penago

 • Jalan Lawang Agung -Tawang Rejo

Kategori :