BENTENG – Pembangunan ruas jalan depan kantor bupati menuju kawasan perkantoran Renah Semanek ditargetkan selesai sebelum HUT Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng).
“Pekan depan pekerjaan sudah dimulai dan kita targetkan selesai paling lambat awal Juni atau sebelum HUT Kabupaten Bengkulu Tengah. Target ini harus dikejar dan sudah saya sampaikan kepada Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Bengkulu Tengah,” kata Bupati Bengkulu Tengah, Drs. Rachmat Riyanto, ST, M.AP.
Untuk melanjutkan pekerjaan pembangunan ruas jalan tersebut, Bupati didampingi Wakil Bupati, Tarmizi, S.Sos beserta jajaran melakukan survei lokasi, Selasa, 8 April 2025.
Rachmat Tarmizi mengungkapkan sebelum kelanjutan pembangunan jalan depan kantor bupati menuju Renah Semanek dimulai, ia bersama wabup ingin memastikan lokasi pembangunan jalan tersebut.
BACA JUGA:Usai Lebaran Idul Fitri, Harga Gabah Padi Mulai Naik
BACA JUGA:HK Catat Terjadi Peningkatan Kendaraan Melitasi Jalan Tol Trans Sumatera
Dari survei yang dilakukan, Pemkab Bengkulu Tengah akan membuka jalan sepanjang 560 meter. Saat ini jalan sepanjang 560 meter masih dalam kondisi semak belukar, makanya akan dilakukan pembukaan jalan baru.
“Ada sekitar 560 meter jalan yang akan kita buka kembali untuk melanjutkan pembangunan ruas jalan depan kantor bupati menuju Perkantoran Renah Semanek,” tegasnya.
Lanjut Rachmat, kelanjutan pembangunan jalan ini nantinya akan tembus tepat berada di samping kantor Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) Bengkulu Tengah. Apabila pembangunan jalan ini sudah selesai akan terdapat 4 persimpangan.
Alokasi yang disiapkan untuk pekerjaan jalan ini sebesar Rp 1,4 miliar. Panjang jalan yang akan dikerjakan 560 meter dengan lebar jalan 4 meter dan ketebalan mencapai 6 cm.
BACA JUGA:Ini Rute Pengalihan Arus Lalu Lintas pada Acara Makan Besar Bersama Wille Salim di Kota Bengkulu
BACA JUGA:2 ASN Bengkulu Tengah Dimarah Bupati Saat Apel Pagi, Ternyata Ini Penyebabnya
Pekan depan pekerjaan sudah akan dimulai dan ditargetkan awal Juni atau sebelum HUT Kabupaten Bengkulu Tengah pekerjaan ini sudah selesai dan jalan sudah bisa difungsikan.
Untuk diketahui, awalnya pembukaan jalan depan kantor Bupati menuju Perkantoran Renah Semanek ini dikerjakan pada tahun 2023 menggunakan dana APBN melalui alokasi anggaran Instruksi Presiden (Inpres) sebesar Rp 43 miliar.
Namun dengan ketersediaan anggaran yang ada, pekerjaan pembukaan jalan tersebut belum selesai 100 persen dan masih menyisakan sekitar 560 meter. Tahun ini Pemkab Bengkulu Tengah mengalokasikan anggaran untuk kelanjutan pembangunan jalan tersebut akan bisa segera berfungsi.