BENGKULU, KORANRB.ID- Troodon dikenal sebagai salah satu dinosaurus yang memiliki tingkat kecerdasan yang lebih tinggi dibandingkan dengan banyak spesies dinosaurus lainnya.
Troodon merupakan contoh menarik dari evolusi dinosaurus yang menunjukkan bahwa meskipun mereka adalah reptil.
Terdapat beberapa spesies memiliki kemampuan kognitif yang lebih maju.
Penemuan dan penelitian lebih lanjut tentang Troodon dan spesies lainnya terus memberikan wawasan baru tentang kehidupan dan perilaku dinosaurus di masa lalu.
Yuk, simak 5 fakta unik troodon, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:
BACA JUGA:Punya Sumber Nektar Favorit! Berikut 4 Fakta Unik Burung Green breasted Mango
1. Memiliki hubungan erat dengan burung modern
Dikutip dari laman National Geographic, dinosaurus, meskipun telah punah, meninggalkan jejak yang sangat penting dalam sejarah evolusi.
Dimana, burung modern dianggap sebagai keturunan langsung dari kelompok dinosaurus theropoda.
Hal ini termasuk juga di dalamnya adalah Troodon.
Troodon dikenal sebagai salah satu dinosaurus yang paling cerdas, dengan otak yang relatif besar dibandingkan dengan ukuran tubuhnya.
BACA JUGA:Indikator Kesehatan Hutan! Berikut 6 Fakta Unik Burung Pelatuk Tutul Tengah
Ciri-ciri fisiknya, seperti struktur tulang yang ringan dan kemungkinan adanya bulu, menunjukkan bahwa Troodon memiliki banyak kesamaan dengan burung.
Strategi reproduksi Troodon yang mirip dengan burung, seperti membangun sarang dan merawat telurnya, juga menunjukkan hubungan evolusi yang erat.
Penemuan fosil dan studi paleontologi terus memberikan wawasan baru tentang bagaimana dinosaurus beradaptasi dan berevolusi menjadi burung yang kita kenal sekarang.