BENGKULU, KORANRB.ID- Ikan layur dengan nama ilmiahnya Trichiurus lepturus, memiliki karakteristik yang unik dan menarik.
Dengan bentuk tubuh yang ramping dan panjang, ikan layur sering kali menjadi perhatian di pasar ikan.
Dagingnya yang lezat dan teksturnya yang lembut membuat ikan layur menjadi pilihan favorit di banyak masakan, baik diolah dengan cara digoreng, dibakar maupun dijadikan sup.
Keberadaan ikan layur yang bisa ditemukan di berbagai kedalaman perairan, mulai dari perairan dangkal hingga laut dalam.
Sebagai predator, ikan layur memiliki peran penting dalam ekosistem laut, membantu mengontrol populasi ikan lain.
BACA JUGA:Perenang Cepat! Berikut 6 Fakta Unik Ikan Tenggiri, Bernilai Ekonomi Tinggi
Sifat kanibalnya, di mana ikan layur tidak ragu untuk memangsa sesamanya.
Di berbagai negara, ikan layur sering diolah menjadi hidangan khas, seperti ikan bakar, pepes, atau dijadikan bahan dasar dalam sup.
Selain rasanya yang enak, ikan layur juga kaya akan nutrisi, termasuk protein dan omega-3, yang baik untuk kesehatan.
Dengan semua keunikan dan manfaatnya, maka tidaklah heran jika ikan layur menjadi salah satu komoditas pangan yang sangat dihargai di pasar internasional.
Yuk, simak 5 fakta unik ikan layur, yang telah dirangkum koranrb.id, berikut ini:
BACA JUGA:Populer di Kalangan Penggemar Ikan Hias! Berikut 5 Fakta Unik Ikan Oskar
1. Panjang ikan layur bisa mencapai 2 meter
Dikutip dari laman Animalia,panjang ikan layur sekitar 0,5 - 1 meter, ikan ini dapat tumbuh lebih besar di beberapa daerah, seperti di Australia, di mana panjangnya bisa mencapai 1,5 - 1,8 meter.
Adapun ukuran maksimal yang dapat dicapai ikan layur adalah sekitar 2,3 meter, dan bobot tubuhnya bisa mencapai 6 kilogram.