Website Resmi BKD Kepahiang Diretas Situs Judi Online

Senin 24 Feb 2025 - 23:12 WIB
Reporter : Heru Pramana Putra
Editor : Ade Haryanto

KEPAHIANG, KORANRB.ID - Situs resmi milik Badan Keuangan Daerah (BKD) Kabupaten Kepahiang diretas seseorang. Link resmi BKD, https://bkd.kepahiangkab.go.id/, telah beralih menjadi situs judi online SEOBERAK.

Terpantau, Senin 24 Desember 2025 tampilan website sempat berubah total.

Tak ada lagi informasi seputar layanan yang diberikan BKD pada laman website. 

Yang ada informasi berupa informasi seputar judi online.

BACA JUGA:Di Kabupaten Kepahiang, 2 Titik Longsor Dalam Sehari, Ada Korban Luka

'Info gacor hari ini link situs slot gampang menang 2025,' tulis informasi di laman website milik BKD Kepahiang setelah diretas. 

Info seputar bagaimana cara memainkan judi online dan tawaran menggiurkan jika memainkan judi online, sebagaimana yang telah direkomendasikan dijelaskan secara rinci pada website BKD yang telah diretas. 

Seluruh tautan internal situs BKD Kepahiang mengalami not found/error 404, sementara halaman utama telah sepenuhnya diambil alih oleh pengelola situs judi online tersebut.

BACA JUGA:Wisata Pasar Bawah Semakin Memprihatinkan, Bangunan Banyak Rusak, Taman Tidak Dirawat

Artinya, selain laman home page website https://bkd.kepahiangkab.go.id/ telah dihapus oleh peretas.

Dikonfirmasi, Kepala BKD Kabupaten Kepahiang Kepahiang Jono Antoni, S.Sos, MM membenarkan perihal telah diretasnya website resmi milik BKD. 

Dijelaskan, pengelola website sedang bekerja mengembalikan lagi situs milik BKD yang telah diretas situs judi online. 

"Ya, website kita di hack. Ini admin sedang menunggu penyelesaian dari hosting," terang Jono.

BACA JUGA:Stok BBM di Bengkulu Selatan Bertambah 24 Ton Per Hari Selama Bulan Ramadan

Dengan kondisi di atas, ia meyakinkan peretasan website BKD Kepahiang tak sampai mengganggu sistem kerja dan layanan yang diberikan BKD kepada masyarakat.

Kategori :