KORANRB.ID – Badan Pengurus Daerah (BPD) Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Bengkulu gelar HIPMI Bengkulu Expo 2025.
Event digelar mulai tanggal 14 Februari sampai dengan 16 Februari 2025 yang berpusat di Hotel Two K Azana Jalan P. Natadirja KM. 6.5 Kota Bengkulu.
Event tersebut dibuka langsung oleh Ketua Umum BPD HIPMI Bengkulu, Yosia Yodan didampingi pengurus BPD HIMPI Bengkulu, dan pengusaha-pengusaha yang ada di Provinsi Bengkulu.
Salah satu rangkaian acara yang digelar adalah UMKM Expo yang menghadirkan pelaku UMKM dari kabupaten/kota se-Provinsi Bengkulu yang menyajikan berbagai Jenis usaha seperti kerajinan tangan, kuliner dan fashion.
BACA JUGA:Dewan Minta Maaf, Efisiensi Anggaran Berimbas ke Pembangunan Infrastruktur Sekolah
BACA JUGA:Anggaran Rp700 Juta Beli Mobil Patwal Baru Bupati-Wakil Bupati
Yosia Yodan menyampaikan, untuk event UMKM Expo diselenggarakan selama tiga hari dan terbuka untuk umum.
Untuk transaksi belanja di setiap stand UMKM dapat menggunakan vocer yang bisa pengunjung dapatkan di stand panitia.
“Event UMKM Expo kita selenggarakan selama tiga hari, berbagai usaha yang di sajiakan para pelaku UMKM, Mulai dari kerajinan tangan, kuliner dan fhasion. Untuk transaksinya kita gunakan vocher, pengunjung bisa langsung menukarkan cash dengan vocher belanja di stand panitia,” ujar Yosia.
Yosia menambahkan bahwa UMKM Expo ini bertujuan untuk meningkatkan jaringan bisnis para pelaku UMKM, meningkatkan penjualan, serta mendorong dan memperkenalkan produk lokal.
BACA JUGA: Berlangsung 3 Hari, Pameran Seni Rupa Warna Murni di Taman Budaya Hadirkan 46 Karya Anak-anak
BACA JUGA:Polsek Ketahun Tahan 3 Eks Karyawan Toko: Penggelapan Barang Elektronik
Yosia percaya bahwa UMKM adalah salah satu kunci untuk meningkatkan perekonomian, terutama di provinsi Bengkulu.
“UMKM adalah potensi besar untuk meningkatkan perekonomian masyarakat, melalui event ini, diharapkan menjadi salah satu wadah untuk memperkuat jaringan UMKM dan memperkenalkan produk lokal kita,” jelasnya.
Bagi masyarakat Bengkulu yang ingin menyaksikan langsung kemeriahan rangkaian HIPMI EXPO 2025, bisa langsung datang ke lokasi EXPO, selain UMKM Expo.